Selasa, 24 September 2013

Grafik dan Hyperlink

      19 September 2013 . Hari pertama pelaksanaan praktikum aplikom. Dalam pertemuan pertama ini masih membahas program-program dasar Microsoft Office yaitu Microsoft Excel dan Microsoft Power Point. Praktikum diawali dengan membuat sebuah grafik pada Microsoft Excel. Ini bertujuan agar kami mengetahui cara membuat grafik berdasarkan data yang ada beserta rumus-rumus perhitungannya. Contohnya sebagai berikut..
 Grafik I

Grafik II

        Selanjutnya beralih ke Microsoft Power Point. Di sini kami membuat hyperlink. Hyperlink berfungsi untuk menyambungkan satu slide dengan slide yang lainnya yang mungkin letaknya tidak berurutan (loncat slide). Ini akan mempermudah pekerjaan kita sebagai mahasiswa yang sering kali mendapat tugas untuk presentasi. Sebagai percontohan, presentasi yang kami buat adalah mengenai Fakultas Teknologi Mineral, tempat di mana jurusan Teknik Lingkungan Kebumian tercinta bernaung. 

ppt I

        Bila sudah piawai dalam mengoperasikannya maka, semua tugas-tugas dan pendadaran akan cepat selesai dan cepat lulus juga...;)

Siji...


  Hai hai hai...!! 
Namaku Yuanita Laksi Savitri. Ini pertama kalinya aku menulis sebuah blog. Kenapa baru sekarang ya buat blog-nya? Padahal udah pingin dari dulu hehe..yasudahlah. Aku lahir di sebuah kota kecil yang panas tepat di seberang Pulau Nusakambangan (pulaunya para napi) ..yupp di Cilacap. "Cilacap ???? wkwkwk..aja kaya kiye lahh, kpriben ?" itulah biasanya ekspresi orang-orang bila mendengar kata "cilacap". What's wrong with my hometown ? Mungkin karena bahasa dan logatnya yang unik hahaha..Tapi, itulah budaya Indonesia. Beragam. Bhineka tunggal ika. Karena itu, aku nggak pernah malu justru bangga menjadi orang asli Cilacap dengan logatnya yang sangat dikenal masyarakat Indonesia. Hidup Cilacap !! Aja kaya kuwe lah..nyonge kan dadi maluu...wkwk